Langsung ke konten utama

Manfaat Lain dari Cokelat, Selain Membuat Mood Baik

(Sumber: Google)

Siapa pula yang tidak menyukai cokelat? Hampir semua orang di dunia ini suka dan pernah atau sering mengonsumsi cokelat. Kudapan satu ini dipercaya mampu membuat suasana hati menjadi lebih positif.

Namun, banyak orang yang mengatakan cokelat merupakan makanan yang kurang sehat. Padahal, apabila dikonsumsi dengan takaran yang pas, cokelat dapat bermanfaat bagi kesehatan tubuh lho. Nggak percaya?

Yuk simak manfaat coklat bagi kesehatan yang wajib kamu tahu.

  • Mengurangi resiko serangan jantung

(Sumber: hellosehat.com)

John Hopkins, seorang peneliti dari University School of Medicine mengungkap, cokelat hitam mampu mengurangi risiko serangan jantung hingga 50%.

Pasalnya, mengonsumsi cokelat hitam akan membuat pembekuan trombosit menjadi lebih lambat. Jika trombosit mengalami pembekuan sehingga menjadi padat dalam pembuluh darah, hal ini akan dapat menyebabkan seseorang terkena serangan jantung.

  • Mencegah diabetes

(Sumber: merdeka.com)

Cokelat memang terkenal dengan kandungan gula yang tinggi. Namun tahukah kamu jika cokelat mampu mencegah diabetes? Tapi fungsi itu terkandung pada cokelat hitam saja. Hal ini lantaran cokelat hitam tidak memiliki kandungan phytochemical flavonoid yang bisa mengurangi resistensi insulin atau faktor yang mampu membuat seseorang terkena diabetes.

  • Menurunkan berat badan

(Sumber: Google)

Kebanyakan orang berpendapat bahwa mengonsumsi cokelat bisa menaikkan berat badan. Eits, pernyataan ini sebaiknya kamu pertanyakan ulang.

Makanan yang mampu meningkatkan mood ini ternyata mampu menurunkan berat badan. Mengonsumsinya sebelum makan dapat memicu hormon di otak dengan yang mengasumsikan bahwa tubuh telah kenyang. Sehingga akan membantu memotong porsi makanmu.

  • Mengurangi risiko stroke

(Sumber: detik.com)


Sebuah penelitian di Finlandia mengatakan bahwa kandungan flavonoid dalam coklat memiliki antioksidan dan mampu menekan oksidasi kepadatan lipoprotein yang rendah penyebab penyakit stroke.

  • Menghaluskan kulit

(Sumber: Google)

Diam-diam, cokelat juga mampu meremajakan kulit lho! Tak heran jika banyak masker, body lotion, hingga kondisioner terbuat dari cokelat. Kandungan flavonol dan oksidan tinggi pada cokelat hitam mampu melindungi kulit dan membuatnya menjadi halus.

Tapi, meskipun cokelat memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, tetap saja jangan mengonsumsinya secara berlebihan ya.


Sumber: akurat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?

Pasca Kebakaran, Pelabuhan Muara Baru Seperti Kota Mati