Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September 9, 2018

Begini Kata Misbakhun Soal Cuitan Andi Arief

Andi Arief berkicau lewat tweetnya yang isinya, "Kasus century diulang-ulang. Tanya sama mantan napi kasus century Misbakhun yang paham soal century, karena dia dan perusahaannya yang menjadi pelaku," dalam akun Twitternya, @AndiArief. Andi menuding politikus Golkar, Mukhamad Misbakhun adalah orang dibalik artikel di situs media daring Asia Sentinel. Dalam artikel yang ditulis pendiri Asia Sentinel, John Berthelsen, termuat cuplikan hasil investigasi pencucian uang di era Pemerintahan SBY oleh Bank Century. Misbakhun. “Selama ini kan dia sukanya menuduh tanpa bukti. Bicara soal Jenderal Kardus, bicara soal mahar politik semua isu yang dia lemparkan lenyap begitu saja tanpa bukti. Soal tuduhan yang disampaikan silakan tanya ke Mas Andi Arief lagi. Kan dia yang melempar isu itu. Silahkan dia yang membuktikan. ” kata Misbakhun. Pria kelahiran Pasuruan ini mengaku dirinya tak punya kuasa menggerakkan media asing seperti yang dituduhkan Andi. “Memangnya saya ini s

Jokowi Membalas Kunjungan Presiden Korea Selatan ke Negaranya

Jokowi membalas kedatangan Moon Jae-in dengan bertamu ke Korea Selatan. Presiden RI itu tiba di Seoul pada hari Minggu, 9 September 2018. Ia akan berkunjung ke Korea dan tinggal selama 3 hari. Jokowi dan Moon Jae-in bertemu di Jakarta pada bulan November 2017. Pertemuan itu bertujuan untuk meningkatkan hubungan bilateral dengan "kemitraan strategis khusus". Presiden RI memulai acara kunjungannya dengan upacara penyambutan resmi di Istana Changdeok pada Dinasti Joseon. Upacara itu dihadiri oleh presiden Korea Selatan dan pejabat lainnya dari kedua negara. Setelah upacara, kedua pemimpin berjalan-jalan melalui istana dalam acara persahabatan untuk membantu memperkuat hubungan pribadi antar presiden. Pertemuan dimulai pukul 3 sore di kantor Presiden Moon. Para pemimpin diharapkan membahas upaya bersama untuk mempromosikan kerja sama regional. Presiden Korsel telah berjanji untuk hampir menggandakan perdagangan negaranya dengan negara ASEAN menjadi 20 mi

Guru Cantik yang Hobi Travelling

Salah seorang guru SD di Amerika ini menghabiskan liburan dengan melakukan travelling . Ia bernama Fatemh Reslan, guru asal Michigan. Ia pernah berlibur ke Inggris, Perancis, Lebanon, Turki, Yunani, Bahama, dan Meksiko. Uang yang dia punya hanya sekitar 35 ribu poundsterling (Rp 670 juta). Ia menganggap berlibur dapat membuka pikirannya tentang budaya dan negara lain. Ia juga bisa memberikan pemahaman pendidikan yang terbuka bagi siswanya. Guru berusia 25 tahun itu masih menjadi mahasiswa doktor dan menyukai travelling sejak usia muda. Ia tak memiliki masalah ketika berprofesi sebagai guru yang bisa menggagalkan kesempatannya untuk berkeliling dunia. "Saat mengajar, saya bukan hanya memperbaiki hal akademik siswa, saya juga membangun kedekatan sosial dan emosional dengan mereka," ungkap Reslan. Setiap liburan, Reslan selalu menyiapkan segala sesuatu untuk berlibur ke tempat yang ia sukai. Kalau akhir pekan biasanya ia akan berlibur ke New York

Ada-ada Aja Kebijakan Sekolah China Ini

SMA di China ini, memakai strategi unik supaya siswanya lebih giat belajar. Tau ngga apa yang dilakuin? Mereka ngilangin kursi-kursi yang ada di kantin supaya siswa ngga betah lama-lama disana. Niat sekolah itu supaya siswa termotivasi buat makan lebih cepat dan mengalokasikan waktu buat lebih banyak belajar. Kebijakan sekolah itu bikin kaget siswa-siswanya yang tahu kalo kursinya raib waktu mereka kembali ke sekolah dari libur musim panas. Jubir sekolah mengatakan bahwa pihak sekolah berencana menetapkan titik berdiri bagi setiap siswa supaya mereka ngga lama-lama di kantin. Pihak sekolah ngasih waktu buat mereka makan sekitar 10 menit aja hihi. Sadis yaa. Kebijakan ini terinspirasi dari aturan yang menerapkan gaya militeristik sebagai teknik pendisiplinan siswanya. Aturan tersebut ditujukan untuk menyiapkan siswa memasuki ujian masuk kampus elit yang sulit. Kebijakan ini dipandang aneh, bahkan menuai kritik. Soalnya hal ini ngga ngaruh sama sekali ke performa

Fakhri Husaini Dapat Penghargaan Atas Kerjanya

Dibalik sukses Timnas Indonesia U-16, ada Fakhri Husaini. Berkat arahannya sebagai pelatih, Timnas U-16 berhasil menjadi juara dalam Piala AFF 2018. Dalam pertandingan final 11 Agustus lalu, Timnas berhasil mengalahkan Thailand. Meski harus melalui drama adu penalti, Garuda Muda berhasil unggul dengan skor 4-3. Berkat prestasinya ini, Fakhri mendapat penghargaan dari Kemenpora. Lewat akun instagramnya, Fakhri mengunggah piagam penghargaan yang didedikasikan untuk dirinya. Dalam foto unggahannya, ia dinobatkan sebagai pelatih sepakbola berprestasi. Mengiringi foto tersebut, ia pun tak lupa mengucap syukur. Penghargaan yang diterimanya merupakan bentuk apresiasi pemerintah karena bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional yang dihelat di Ternate, Maluku Utara. Atas penghargaan itu, ia pun dibanjiri ucapan selamat. Selamat dan terima kasih, Pak Fakhri Husaini! :) Sumber:  akurat.co

PM Jepang Kunjungi Korban Gempa Hokkaido

Pencarian korban gempa. Shinzo Abe, Perdana Menteri (PM) Jepang mengunjungi Hokkaido, yang dilanda gempa pada Minggu, 9 September. Korban tewas akibat gempa sebanyak 42 orang. Abe mengunjungi kota dan pusat komersial Sapporo, tempat gempa berkekuatan 6,6 SR yang mengakibatkan rumah-rumah roboh dan jalanan retak. Ia juga mengunjungi Atsuma, yang memiliki korban tewas terbesar. Kawasan pemukiman itu hancur saat bukit longsor akibat gempa. Abe menemui pemimpin politik dan warga di tempat pengungsian. Setelah itu, Abe menggelar rapat kabinet di Tokyo dengan para pejabat. Pemerintah mengeluarkan dana USD 4,9 juta dari dana cadangan untuk bencana tersebut. Abe mengunjungi wilayah bencana saat operasi search and rescue (SAR) berlangsung untuk mengambil jasad yang tertimbun longsor. Ia telah mengerahkan 40.000 personel, termasuk pasukan bela diri untuk mencari korban dengan alat berat, buldozer, anjing pelacak dan helikopter. Sumber:  akurat.co

Kemenangan Pelajar DKI di Moscow

Tim Pelajar DKI. Indonesia memenangkan Silver Trophy dalam Kompetisi Tim di Olimpiade Internasional ke-3 Metropolises. Olimpiade diadakan di Moscow, 2-7 September lalu. Tim dari Indonesia merupakan pelajar berjumlah 8 orang. Selain Jakarta, ada 7 kota lain yang sama-sama menempati juara 2. Kota-kota tersebut adalah Belgrade, Sofia, Minsk, Istanbul, Budapest, Yerevan, dan Zagreb, ungka Sekretaris Pertama Fungsi Pensosbud KBRI Moscow, Enjay Diana. Di peringkat pertama ada tuan rumah yaitu Moskow, serta negara lain yaitu Shanghai, Saint Petersburg, dan Hong Kong. Di peringkat ketiga ada Leipzig, Baku, Dushanbe, Innsbruck, Milan, Astana, Almaty, Bratislava, Bishkek, dan Banja-Luka. Olimpiade ini diikuti oleh peserta dari 33 kota besar dari 25 negara-negara Eropa, Asia, Afrika, dan Amerika. Jakarta merupakan satu-satunya peserta dari Asia Tenggara. Bidang yang diperlombakan di olimpiade ini adalah matematika, fisika, kimia, dan komputer untuk kategori kelompok dan in

Rupiah Melemah, Ini yang Dilakukan BI

Rupiah makin melemah akhir-akhir ini, makin loyo. Bahkan minggu lalu sempat mencapai angka Rp 15.000. Depresiasi rupiah saat ini mencapai 10,2% berdasarkan data pasar spot Bloomberg. Semenjak Rabu, 5 September lalu, nilai tukar rupiah (disebut kurs) sebesar Rp 14.938 per 1 dollar AS. Situasi ini membuat BI harus mengeluarkan upaya dalam mengembalikan stabilitas ekonomi di Indonesia. Kepala Kajian Makro LPEM UI, Febrio Kacaribu, menjelaskan jurus jitu BI dalam menjaga stabilitas kurs selama ini. Ada 3 cara. Jurus pertama yaitu dengan melakukan intervensi, terutama di pasar forex. Febrio mengatakan, intervensi di pasar forex bertujuan agar pelemahan rupiah tidak terlalu tajam. Jurus kedua, membiarkan pelemahan rupiah terjadi. Ini menjadi pilihan ketika dolar menguat terlalu tajam dan agar cadangan devisa yang keluar tidak terlalu banyak. Dan jurus yang terakhir, adalah swap market yang menyangkut forex jangka pendek. Jurus ini digunakan ketika eksportir yang membutuh

Kemenangan Djokovic di AS Terbuka 2018

Selebrasi kemenangan Djokovic. Sukses taklukan Juan Martin del Porto, petenis Serbia Novak Djokovic berhasil meraih juara AS Terbuka 2018. Djokovic menang dalam tiga set 6,3; 7-6 (4); 6-3 di partai final yang berlangsung di Arthur Ashe Stadium, Senin, 10 September. "Juan belajar dai kesulitan ketika Anda terpuruk. Dengan begitu, aku ingin mengucapkan selamat kepada Juan Martin untuk apa yang sudah dia lakukan dalam 5 tahun terakhir ini," kata Djokovic. Juan Martin del Potro, lawan main Novak Djokovic. Meskipun mengalahkan Del Potro, Djokovic mengaku kagum terhadap petenis Argentina itu. "Ketika dia menjalani operasi pada tahun ini, aku bisa memahami apa yang dilalui Juan Martin," jelasnya. Djokovic memprediksi Del Potro akan bangkit kembali mengejar gelarnya. "Keyakinan dan kepercayaan yang dia perjuangkan untuk Grand Slam . Aku tahu bahwa dia akan kembali kesini dengan titel juara. Aku berharap begitu," ujar Djokovic. Novak Djokov

Main-main ke Danau Toba Yuk!

Menara Pandang Tele, Samosir. Tempat wisata mana aja nih yang udah kalian kunjungi di Indonesia ? Udah pernah ke Danau Toba? Kalo belum, yuk mampir kesana ;) Sekarang ini ada paket-paket asik yang ditawarkan buat kalian yang mau mampir ke Danau Toba. Pihak Kemenpar lagi ngadain kegiatan penjualan destinasi pariwisata Danau Toba, Sumatera Utara. Acara dilakukan dengan mengenalkan Danau Toba dengan mempertemukan industri pariwisata Sumut dengan pelaku bisnis pariwisata di Yogya dan sekitarnya. Misi indi dilakukan dengan memfasilitasi industri pariwisata (kaya travel agent gitu lah), untuk melakukan table top dan penjualan langsung paket-paket wisata Danau Toba. Table top itu sendiri adalah forum bisnis dalam bidang pariwisata. Acara diadakan di Ground Floor Hartono Mall, Yogyakarta. Paket wisata Danau Toba jadi salah satu daya tarik bagi wisatawan. Ketua Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Sumatera Utara, Sholahuddin Nasution mengatakan, para

Gubernur dari Fraksi Demokrat yang Dukung Jokowi

Abdul Kadir Karding twitter update / @Kadir_Karding Partai Demokrat merupakan partai yang mendukung untuk ganti presiden di tahun 2019. Namun tidak juga dipungkiri kalo di partai ini pun ada yang pro dengan kubu sebrang. Beberapa kader partai ini yang mendukung Presiden Jokowi adalah para gubernur. Melihat persoalan itu, Sekjen DPP PKB Abdul Kadir Karding, bersyukur banyak yang mendukung pasangan Jokowi - Ma'ruf di Pilpres 2019. Menurutnya, dukungan yang diberikan merupakan bukti bahwa kinerja Jokowi selama ini memunculkan dampak positif bagi pembangunan di wilayah Indonesia. Karding adalah Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Kerja (KIK). Ia menilai bahwa dukungan diberikan karena selama ini Jokowi telah berhasil memipin pemerintahan. Jika Jokowi tidak berhasil, tidak mungkin para gubernur ini akan mendukung Jokowi menjadi presiden lagi. Ia memberi contoh Provinsi Papua, ketika Jokowi mampu membangun infrastruktur di wilayah yang geografis