Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober 21, 2018

"Crazy Rich" Menjamur Di China, Melampaui Amerika

Di China, muncul miliarder baru dalam waktu rata-rata 2 minggu pada tahun 2017. Hal itu diungkapkan oleh pihak Bank Swiss UBS. Jumlah miliarder di China mengalami peningkatan dari 318 menjadi 373, dengan kekayaan gabungan sebesar USD 1,12 triliun, menurut survei bank tersebut. Laporan itu mengatakan bahwa China saat ini adalah negara yang sangat ramah bagi para wirausaha untuk menciptakan kekayaan. Di seluruh dunia, total kekayaan miliarder naik 19% ke rekor USD 8,9 Triliun, dibagi di antara 2.158 individu. Namun laporan itu juga memperingatkan bahwa miliarder China cenderung naik turun. Menurut UBS, 106 orang dapat menjadi milyarder tapi 51 bisa turun dari daftar, karena  risiko melakukan bisnis di China itu tinggi. "Selama dekade terakhir, miliarder China telah menciptakan beberapa perusahaan terbesar dan paling sukses di dunia, dan meningkatkan standar hidup disana," kata Josef Stadler, kepala pengamat  kekayaan bersih ultra-tinggi di UBS Global Managem

Penuaan Tak Wajar Akibat dari Minum Kopi Berlebih?

Bagi penikmat kopi, biasanya ia mewajibkan agar sehari harus minum kopi. Walaupun cuma secangkir. Baik itu pada pagi, siang dan sore hari. Mereka mewajibkan itu karena minuman kopi memberikan energi. Namun, dilansir dari medicaldaily, Dr. S. Manjula Jegasothy CEO dan pendiri Institute Kulit Miami mengatakan, konsumsi kopi yang berlebihan tidak baik bagi kalian yang ingin tetap terlihat awet muda. Hal ini dikarenakan minum kopi berlebihan bisa menyebabkan mengalami penuaan yang tak wajar. "Hasil minum terlalu banyak kopi dapat menyebabkan kulit keriput sebelum waktunya, dan menjadi lebih lemah dengan waktu yang lebih cepat. Perubahan ini memberi kulit terlihat lebih tua dari pada orang yang tidak mengkonsumsi kafein," katanya belum lama ini. Tetapi definisi "berlebihan" ini sedikit rumit. Pasalnya, sebagian besar penelitian juga menganjurkan minum 3 cangkir kopi per hari yang justru baik untuk kesehatan. Kemudian Jegasothy menyarankan peminum kopi agar m

Aksi Bela Tauhid Digelar Di Beberapa Daerah

Pembakaran bendera bertuliskan kalimat tauhid di Garut beberapa waktu lalu telah memunculkan reaksi dari umat Islam untuk melakukan Aksi Bela Tauhid pada hari Jumat, (26/10). Aksi ini digelar bukan hanya di Jakarta tapi juga di berbagai daerah. Untuk wilayah Jakarta dipusatkan di kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) yang diawali dengan long march di sekitaran Masjid Istiqlal, Patung Kuda Monas. Ribuan massa Aksi Bela Tauhid memadati titik kumpul di depan Patung Kuda Jalan Medan Merdeka Barat Jakarta Pusat.  Mayoritas menggunakan pakaian berwarna putih sambil membawa bendera berwarna hitam dan putih yang bertuliskan kalimat tauhid.       Selain itu, ada juga sejumlah peserta aksi yang turut membawa bendera Palestina dalam kegiatan tersebut. Arus massa juga terlihat mengarah ke Patung Kuda dari Jalan Abdul Muis dan Jalan Budi Kemuliaan yang berada di sebelah Bank Indonesia. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisa

ICW Minta KPK Awasi Data Beras yang Berbeda-beda

Polemik data beras yang berbeda-beda membuat ICW ( Indonesia Corruption Watch ) mendorong KPK untuk menyoroti tentang hal tersebut. Ini berkaitan juga dengan kinerja pemerintah, terutama di waktu menjelang pemilu. Pengamat politik ICW , Ujang Komarudin, menilai perbedaan data ini merupakan persoalan yang berlarut-larut dan selalu muncul dari tahun ke tahun serta berujung pada tahun politik.  Baginya sangat sulit mengkampanyekan keberhasilan dan kesuksesan pemerintah jika sumber datanya berbeda. "Mengkritik itu tergantung momentumnya. Sekarang sudah ada momentum karena data yang tidak sama itu tidak mampu dituntaskan meski sempat disebut akan diselesaikan,"kata Ujang dalam siaran persnya, Kamis (25/10). ICW menilai, kalau berbicara mengenai pemerintah yang profesional, yang bekerja berdasarkan integritas dan kepatutan, jika memang indikasi korupsi terbukti dilakukan tidak ada masalah presiden melakukan evaluasi. Koordinator Divisi Riset ICW Firdau

Pasien Gagal Ginjal Merasa Dipersulit BPJS

Tony Richard Samosir. Tidak semua penyakit bisa dicover sepenuhnya oleh BPJS . Salah satunya penyakit ginjal. Untuk melakukan transplantasi ginjal, sistem yang dilakukan adalah dengan sharing atau membagi biaya yang dikeluarkan antara pasien dan BPJS. Ketua Umum Komunitas Pasien Cuci Darah Indonesi ( KPCDI ), Tony Richard Samosir, mengatakan, dirinya adalah pasien pertama yang menggunakan BPJS Kesehatan untuk melakukan transplantasi ginjal. Kenyataan bahwa dirinya harus melakukan sharing cost untuk transplantasi tersebut dengan biaya sampai ratusan juta. Namun dengan usahanya bersama kawan-kawan seperjuangannya di KPCDI, biaya tersebut digratiskan seutuhnya. Tony bersama teman-temannya yang berada di bawah KPCDI yang berjumlah sekitar 2 ribuan penderita, memiliki beberapa harapan kepada pemerintah agar para pasien penyakit ginjal memiliki kualitas hidup yang lebih layak.  Dijelaskannya juga bahwa saat ini pemerintah sedang menghemat anggaran untuk penyakit ka

Lagi-lagi Ditemukan Data Pemilu Ganda

Di Sampang, Jawa Timur, Bawaslu menemukan sedikitnya 5.594 data pemilih ganda untuk pelaksanaan pemungutan suara ulang di wilayah itu yang akan dilakukan pada 27 Oktober 2018. Temuan data tersebut dilihat ketika pihak Bawsaslu melakukan pencermatan terhadap daftar pemilih tetap yang diumumkan KPU Sampang. "Ada dua jenis data ganda yang kami temukan di lapangan," kata Insiyatun, Ketua Bawaslu Sampang. dalam keterangan persnya di Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (25/10). Sebanyak 1.734 data pemilih ditemukan ganda identik, dan sebanyak 3.860 data pemilih lainnya ditemukan ganda, tapi tidak identik (non-identik). Dia menjelaskan, yang dimaksud dengan data ganda identik, yakni nomor induk kependudukan (NIK), nama, dan tanggal lahirnya ganda. Sedangkan yang dimaksud dengan ganda non-identik, yakni yaitu jenis NIK-nya ganda dan jumlahnya mencapai 3.860 orang. "Misalnya, ada dua orang tapi NIK yang sama, ini namanya data ganda nonidentik," ujarnya. Ia

Sudin Jakbar Bingung Soal Kendala Pembangunan IPAL

Pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di beberapa titik di Jakarta Barat untuk mengurangi bau air kali terkendala dana dan lahan, ungkap Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Barat, Imron Syahrin. "Perlu sekitar Rp1 miliar lebih. Tetapi yang utama adalah lahan, paling tidak 200 meter untuk yang pakai alat (IPAL)," ujar Imron. Diakuinya, pembangunan IPAL untuk menjadikan air kali di Jakarta Barat menjadi air baku yang bisa digunakan masih belum merata. Sementara hingga saat ini, pihaknya sudah membangun beberapa IPAL di beberapa titik rumah susun, seperti di Rusun Damkar Cengkareng, Rusun Damkar Kalideres, dan Rusun Bambu Larangan. Contoh IPAL. "Rusun Kebersihan dan Rusun Damkar di Cengkareng sudah dibangun 2 bulan lalu. Air limbah rumah tangga ditampung dan diolah jadi bersih, air baku yang bisa buat mandi,"ujar dia. Imron menambahkan, Sudin SDA Jakarta Barat juga sudah mewacanakan pembangunan IPAL di Kali Cibubur, Kelurahan Krenda

Sembarangan Beli Make Up, Hati-hati Bisa Berbahaya

Supaya tampil cantik, banyak wanita yang mencoba berbagai jenis make up. Misalnya direkomendasikan teman atau sekedar melihat di internet atau sosial media, wanita jadi kepengen buat mencoba juga. Padahal sebelum menggunakan make up, kamu perlu tahu beberapa hal seperti jenis kulit wajahmu, dan produk apa yang digunakan. Sayangnya, di Indonesia sudah terlalu banyak jenis produk make up yang sudah menjamur di pasaran.  Bahkan bukan dari toko aslinya, alias make up palsu. Alhasil, jika dipakai, akan berdampak pada kulit wajah. Untuk itu, Philipe Karunia, Make Up Artist, memberikan beberapa tips ampuh cara mencari atau membeli make up yang aman untuk kulit wajah.  Philipe Karunia. "Di Indonesia begitu banyak kosmetik. Jadi, kalian harus benar-benar lihat produknya. Bisa diperhatikan dulu label dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Jadi, jangan sembarangan asal beli kosmetik," tuturnya. Dijelaskannya, jika beli kosmetik yang palsu atau m

Sepak Terjang Sunjaya Purwadi Sastra, Bupati yang Jadi Tersangka KPK

Sunjaya Purwadi Sastra. Sunjaya Purwadi Sastra, Bupati Cirebon yang baru ditetapkan sebagai kepala daerah terpilih oleh KPU pada Agustus 2018, terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK. Politikus PDIP ini menjadi Bupati Cirebon untuk periode kedua hingga 2023. Pada periode 2014-2019, Sunjaya Purwadisastra yang diusung oleh PDI Perjuangan berpasangan dengan Tasiya Soemadi alias Gotas yang terjerat kasus korupsi dana bantuan sosial (bansos) pada 2009-2012. Dalam kasus dana bansos yang ditangani Tim Kejaksaan Agung dan Kejaksaan Negeri Cirebon, Sanjaya sama sekali tidak tersentuh hukum. pasalnya hanya Gotas yang mendekam di ruang tahanan admisi orientasi (AO) Lapas Kelas I Cirebon. Pada saat itu, penangkapan Gotas berdasarkan putusan Mahkamah Agung terkait pemotongan dana bansos, dana hibah dan proposal fiktif 2009-2012 dengan kerugian negara Rp 1,5 miliar. Gotas dihukum kurungan penjara selama 5,5 tahun. Sekitar tahun 2016, beredar video pernyataan terdakwa perkara korupsi

Khalid Bakal Tampil di Festival Ismaya 15

Merayakan ulang tahun ke 15, Ismaya Group menyelenggarakan festival yang bertajuk "Ismaya 15" pada 9 November 2018 di Istora Senayan, Jakarta Pusat. Ismaya Group juga mengundang artis-artis papan atas, bahkan artis internasional! Siapa artis internasionalnya? Musisi asal Texas, Amerika Serikat, Khalid menjadi salah satu bintang tamu yang akan tampil. Ini juga akan menjadi kali pertama pelantun lagu Young Dumb & Broke tampil di Indonesia. Wah keren juga nih. Menurut Sarah Deshita selaku Brand Manager Ismaya, Khalid adalah salah satu artis yang memang diincar cukup lama untuk tampil di Indonesia. Mereka pun sudah cukup lama mengusahakan Khalid untuk dapat tampil dalam acara yang mereka adakan. "Kenapa Khalid, sebenarnya kita juga melihat dia memang satu artis yang potensinya juga oke banget. Jadi dia sebenernya sempet confirm buat We The Fest di bulan Juli lalu. Cuman karena kebanyakan tur katanya capek, pengen pulang dan akhirnya gak jadi," kata Sar

DPRNow, Aplikasi untuk "Demo" Pemerintah

Makin canggih, sekarang DPR mengeluarkan aplikasi DPRNow ! Apa itu DPRNow ? DPRNow adalah sebuah aplikasi yang dibuat untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam menyampaikan kritik dan aspirasinya. Jadi nggak perlu demo-demo di depan gedung DPR/MPR lagi. Sebastian Salang, co-founder aplikasi ini mengatakan, “Dengan aplikasi ini kan masyarakat ngapain musti capek-capek, toh disini (aplikasi) bisa dipantau. Kalau demo di depan belum tentu bisa dikontrol. Kalau dengan aplikasi ini dia bisa tahu dan lapor lagi kalau aduannya tidak ditindaklanjut.” Selain meredam aksi demo, aplikasi ini juga mengedepankan nilai efektifitas pengaduan yang menjangkau masyarakat di seluruh Tanah Air. “Kemudian mendorong proses pengaduan  atau aspirasi secara efisien dan efektif karena orang dari Papua enggak perlu datang ke Jakarta.  Dia tinggal scan dokumennya dan kirim ke aplikasi lalu dia tinggal pantau, jadi simple. Dengan era teknologi saat ini sudah terlalu banyak kemudahan yang harus

Ratna Sarumpaet Bakal Diperiksa Bawaslu

Kasus hoaks Ratna Sarumpaet telah melibatkan banyak pihak. Karena saat ini sedang menuju Pilpres, tingkat sentimen masyarakat pun tinggi. Kebohongan yang dibuat Ratna tidak hanya ditangani jajaran kepolisian. Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu ) juga akan memeriksa pendiri kelompok teater Satu Merah Panggung tersebut. Bawaslu sudah berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya untuk memeriksa aktivis Ratna Sarumpaet atas kasus penyebaran hoaks penganiayaan dirinya. Kasus tersebut telah menyeret nama Capres dan Cawpres Prabowo-Sandiaga karena mereka membela Ratna dan ikut menyebarkan berita. Padahal, katanya mereka pun tidak tahu kalau Ratna ternyata telah berbohong. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Raden Argo Yuwono mengatakan, "Berkaitan permintaan Bawaslu untuk memeriksa RS, jadi udah komunikasi dengan Direktorat Kriminal Umum hari ini Bawaslu akan klarifikasi di PMJ pukul 14.00 WIB." Namun demikian, ia tidak tahu materi apa saja nanti yang akan diajukan oleh Ba

Diet Kamu Gagal? Mungkin Ini Penyebabnya

Berat badan proporsional pasti jadi idaman semua orang. Sampai saat ini, diet masih menjadi pilihan banyak orang untuk menjadi solusi hidup sehat, menurunkan berat badan, memiliki tubuh proporsional dan sebagainya. Tapi pada kenyataannya masih banyak orang yang gagal saat menjalani program diet. Kemudian timbul pertanyaan, apa yang menyebabkan seseorang gagal menjalani program diet? "Kenapa diet sering gagal? Diet enggak boleh garam sama sekali, hambat enggak? Diet tinggi lemak, tetapi enggak boleh makan gula. Ada diet yang khusus makan alami, no kemasan berubah drastis enggak dari kebiasaan sehari-hari? Enjoy enggak tuh jalani seperti itu?" kata Rachel Olsen, Nutrition Expert Youvit. Menurut Rachel, salah satu faktor besar yang menyebabkan program diet berhenti "di tengah jalan" adalah karena banyak yang merasa sengsara. Selain itu, biasanya orang merasa nggak enjoy waktu menjalankannya. Rasa nggak enjoy itu karena mengalami tekanan. Padahal program d

Sandiaga Uno Dihadang Warga Jombang

Calon wakil presiden, Sandiaga Uno, dihadang ratusan orang di Jalan Raya Jombang, Jawa Timur usai melakukan ziarah makam. Mereka yang menghadang adalah perawat dan dokter. Para perawat dan dokter ini meminta Sandiaga Uno mampir untuk membubuhkan tanda tangan peresmian Rumah Sakit Islam Jombang. Bahkan, mereka juga membawa spanduk bertuliskan "mampir." "Tolong pak tanda tangan prasasti aja. Tolong pak," kata seorang pria yang berpakaian dokter. Sandiaga menerangkan kepada mereka bahwa tidak ada jadwal dalam menyerap aspirasi masyarakat di Jawa Timur untuk meresmikan rumah sakit. Ia takut dinilai melanggar dan ditegur Bawaslu. Namun massa tetap memaksa dan meminta mantan wakil gubernur Jakarta itu membubuhkan tanda tangan di prasasti yang telah mereka buat. Sandiaga tetap tidak beranjak dari mobilnya. Akhirnya dipilih jalan tengah. "Ya sudah bawa prasastinya ke sini, biar saya tanda tangan dari dalam mobil," katanya. Para pekerja Rumah Saki

PA 212 Mengecam Pembakaran Bendera Tauhid

Lagi-lagi isu agama mencuat di Indonesia ini. Kali ini pembakaran bendera tauhid dilakukan oleh Banser. Ketua Umun Persaudaraan Alumni (PA) 212, Slamet Ma'rif mengutuk keras tindakan ini. Menurutnya Jubid DPP FPI tindakan ini mirip gaya PKI, dan beliau sangat mengecam serta mengutuk tindakan tersebut. Kalimat tauhid yang dibakar Banser itu adalah kalimat suci yang dimuliakan, bahkan dibela kesuciannya oleh umat Islam. "Syetan apa yang masuk ke mereka. Kalimat tauhid adalah kalimat suci yang harus kita muliakan dan kita bela kesuciannya," tandasnya. Slamet meminta kepada PBNU untuk segera meminta maaf atas kelakuan Banser. Ia menilai, yang dilakukan Banser itu mengarah pada penodaan agama. "Polisi wajib usut dan tangkap pelakunya. Ayo umat islam kita bela kalimat tauhid bukankah kalian ingin mati dengan kalimat tauhid?" pungkasnya. Sumber:  akurat.co