Langsung ke konten utama

Sandiaga Uno Dihadang Warga Jombang


Calon wakil presiden, Sandiaga Uno, dihadang ratusan orang di Jalan Raya Jombang, Jawa Timur usai melakukan ziarah makam.

Mereka yang menghadang adalah perawat dan dokter. Para perawat dan dokter ini meminta Sandiaga Uno mampir untuk membubuhkan tanda tangan peresmian Rumah Sakit Islam Jombang.

Bahkan, mereka juga membawa spanduk bertuliskan "mampir." "Tolong pak tanda tangan prasasti aja. Tolong pak," kata seorang pria yang berpakaian dokter.

Sandiaga menerangkan kepada mereka bahwa tidak ada jadwal dalam menyerap aspirasi masyarakat di Jawa Timur untuk meresmikan rumah sakit. Ia takut dinilai melanggar dan ditegur Bawaslu.

Namun massa tetap memaksa dan meminta mantan wakil gubernur Jakarta itu membubuhkan tanda tangan di prasasti yang telah mereka buat. Sandiaga tetap tidak beranjak dari mobilnya. Akhirnya dipilih jalan tengah.


"Ya sudah bawa prasastinya ke sini, biar saya tanda tangan dari dalam mobil," katanya.

Para pekerja Rumah Sakit Islam Jombang ini pun bersemangat membawa prasasti. Mungkin saking semangatnya, spidol berwarna emasnya patah! Mereka pun kebingungan. Lagi, Sandiaga menawarkan solusi meminta secarik kertas.

"Dengan mengucap bismillahirahmanirahim saya tanda tangani peresmian Rumah Sakit Islam Jombang ini. Semoga bermanfaat untuk masyarakat sekitarnya," katanya.

Mereka pun puas, meski tetap membujuk Sandiaga Uno mampir ke rumah sakit. "Saya pamit jalan," katanya. Ucapan yang membuat orang-orang makin histeris.

Ini saya kira kenapa yaa dihadang gini, ternyata buat peresmian RS -_- Saya kira mau rusuh-rusuh hahaha.


Sumber: akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Yuk Berkunjung ke Danau Cantik dari Ternate, Danau Ngade

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?