Mukhamad Misbakhun (Sumber: kompas.com) Politikus Golkar, Mukhamad Misbakhun seakan kembali ke masa lalu saat dirinya harus berurusan dengan penegak hukum terkait kasus korupsi Bank Century. Kasus Misbakhun ini membuatnya pernah dipenjara selama 2 tahun. Kasus Misbakhun korupsi ini terjadi ketika ia masih menjadi anggota Fraksi PKS pada 2004-2009. Skandal Bank Century pun tenggelam entah kemana. Setelah beberapa tahun, KPK kembali didesak menuntaskan kasus korupsi Bank Century setelah ada keputusan dari Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Selain itu, nama mantan Wakil Presiden Boediono juga kembali mencuat. "Dulu waktu kita memulai hak angket ini dan ada dalam tim Pansus Century ini, saya ini jadi korban untuk tidak jadi anggota DPR lagi. Ada operasinya itu. Saya saja pindah partai biar enggak ditenggelamkan," ujar Misbhakun . (Sumber: alibaba.kumpar.com) Meski begitu, Misbakhun tidak lantas menyesali kasus korupsi yang menimpanya. Dia bahkan m