Megawati Soekarno Putri (Sumber: akurat.co) Megawati Soekarno Putri resmi dikukuhkan kembali menjadi Ketua Umum ( Ketum ) PDI Perjuangan setelah terpilih secara aklamasi. Mega dikukuhkan kembali menjadi Ketum PDIP periode 2019-2024. Upacara pengukuhan dilakukan secara tertutup di Grand Bali Beach Hotel, Denpasar, Kamis (8/8) malam. "Pengukuhan. Karena ketika Rakornas di Jakarta, dari 34 DPD juga telah menyampaikan usulannya meminta saya kembali sebagai Ketum, juga itu pun secara aklamasi. Sehingga sifatnya di kongres ini dikukuhkan," kata Megawati . Setelah resmi menjabat ketua umum, dirinya kembali mendapatkan hak prerogatif untuk menentukan DPP partai sebagai formatur tunggal. Kongres PDIP di Sanur, Bali (Sumber: detik.com) Bila dirinya menjadi formatur tunggal, maka isu soal ketua harian yang sebelumnya santer dibicarakan dengan mengaitkan nama Puan Maharani dan Prananda Prabowo, pupus. "Tadi jelas yang telah diangkat kembali saya,