Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 4, 2019

Kembali Jadi Ketua Umum PDIP, Mega: Pada Kaget Ya?

Megawati Soekarno Putri (Sumber: akurat.co) Megawati Soekarno Putri resmi dikukuhkan kembali menjadi Ketua Umum ( Ketum ) PDI Perjuangan setelah terpilih secara aklamasi. Mega dikukuhkan kembali menjadi Ketum PDIP  periode 2019-2024. Upacara pengukuhan dilakukan secara tertutup di Grand Bali Beach Hotel, Denpasar, Kamis (8/8) malam. "Pengukuhan. Karena ketika Rakornas di Jakarta, dari 34 DPD juga telah menyampaikan usulannya meminta saya kembali sebagai Ketum, juga itu pun secara aklamasi. Sehingga sifatnya di kongres ini dikukuhkan," kata Megawati . Setelah resmi menjabat ketua umum, dirinya kembali mendapatkan hak prerogatif untuk menentukan DPP partai sebagai formatur tunggal. Kongres PDIP di Sanur, Bali (Sumber: detik.com) Bila dirinya menjadi formatur tunggal, maka isu soal ketua harian yang sebelumnya santer dibicarakan dengan mengaitkan nama Puan Maharani dan Prananda Prabowo, pupus. "Tadi jelas yang telah diangkat kembali saya,

Pakai Pesawat Negara untuk Plesiran, Ketua DPR Polandia Undurkan Diri

Marek Kuchcinski (Sumber: Reuters) Ketua dewan perwakilan rakyat Polandia , Marek Kuchcinski , menyatakan akan mundur setelah terungkap menggunakan pesawat pemerintah untuk perjalanan pribadi. Hal itu ia utarakan pada hari Kamis (8/8).  "Saya berencana menyampaikan pengunduran diri saya besok (9/8/2019)," ujar Kuchcinski dalam acara jumpa pers bersama pemimpin partai sayap-kanan Partai Hukum dan Keadilan Polandia (PiS), Jaroslaw Kaczynski. Kuchcinski mengeluarkan pernyataan itu 3 hari setelah ia meminta maaf, karena menggunakan pesawat jet milik pemerintah, Gulfstream, untuk terbang sebanyak 23 kali dengan keluarganya. Berdasarkan hasil jajak pendapat yang diselenggarakan tabloid Super Express pada Kamis (8/8), hampir dua per tiga warga Polandia menginginkan Kuchcinski mundur dari jabatannya. Media setempat pun berspekulasi bahwa wakil Kuchcinski , Ryszard Terlecki, yang juga adalah politisi senior PiS bakal mengambil alih jabatan sebagai ketua parlem

Peneliti Ciptakan Game yang Dikendalikan Lewat Pikiran

Alat Brain Driver (Sumber: Istimewa) Para peneliti di Swiss telah mengembangkan teknologi yang memungkinkan orang-orang dengan gangguan fungsi motorik untuk bermain video game  dengan menggunakan pikiran mereka. Para ilmuwan mengatakan, tujuan dari proyek ini adalah untuk membangun sebuah sistem di mana kursi roda dapat dikontrol oleh sinyal otak penggunanya. Membantu mereka yang memiliki mobilitas terbatas. Program, yang disebut ' Brain Driver ' ini sedang diuji coba dan diterapkan kepada orang-orang yang memiliki keterbatasan. Salah satunya ialah Samuel Kunz, yang mengalami lumpuh setelah kecelakaan. Kunz mengoperasikan mobil balap digital dengan membayangkan ke mana ia ingin mobil itu bergerak. Ketika dia berpikir tentang tangan kirinya, mobil itu berbelok ke kiri. Jika pengemudi berpikir tentang kedua tangan pada saat yang sama, mobil akan melaju lurus ke depan. (Sumber: Istimewa) Yang paling mengesankannya adalah saat Kunz mengosongkan pikira

Komnas HAM Menolak Perpres Pembentukan Koopsus

(Sumber: alinea.id) Komisi Nasional Hak Asasi Manusia ( Komnas HAM ) menolak Peraturan Presiden (Pepres) Nomor 42 Tahun 2019, tentang pembentukan Komando Operasi Khusus Tentara Nasional Indonesia ( Koopsus TNI ). Tugasnya adalah mengatasi aksi terorisme . Komisioner Pengkajian dan Penelitian, Choirul Anam, menilai pelibatan TNI dalam penanganan tindak pidana terorisme dianggap tidaklah tepat. TNI tidak punya kewenangan untuk melakukan tindak pencegahan, penanganan, serta pemulihan masalah terorisme . Karena menurut Choirul, kewenangan TNI bisa saja sangat meluas. "Yang gak boleh adalah yang mengancam demokrasi. Itu sekali lagi soal pencegahan, pemulihan. Apalagi menggunakan skema teritorial, itu gak boleh pekerjaan militer. Dimana-mana di negara di dunia ini, negara demokratis itu bukan pekerjaan militer," kata Choirul. Croirul juga berpendapat lebih penting psikolog, guru, serta kyai dibandingkan TNI dalam menyelesaikan masalah terorisme . Komisioner

KPK Tetapkan Tersangka Kasus Suap Bawang Putih

Ketua KPK, Agus Rahardjo (Sumber: republika.co.id) KPK menetapkan status tersangka terhadap anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDIP, I Nyoman Dhamantra ( INY ), sebagai tersangka dalam kasus suap pengurusan izin impor bawang putih tahun 2019. Ketua KPK menuturkan, Dhamantra ditetapkan sebagai tersangka bersama 5 orang lain. Tersangka yang terdiri dari pihak swasta dan orang kepercayaannya sendiri. "KPK meningkatkan status penanganan perkara ke penyidikan dengan 6 orang sebagai tersangka," ujar Ketua KPK, Agus Rahardjo (8/8). Keenam orang tersebut terdiri dari sebagai pemberi: Chandry Suanda alias Afung (CSU) selaku swasta, Doddy Wahyudi (DDW) selaku swasta, Zulfikar (ZFK) selaku swasta. Diduga sebagai penerima: I Nyoman Dhamantra ( INY ), Anggota DPR 2014-2019; Mirawati Basri(MBS), orang kepercayaan Dhamantra; dan Elviyanto (ELV), swasta. (Sumber: katadata.co.id) Dalam kasus ini, DDW, ZFK, MBS dan INY diduga melakukan serangkaian pertemuan dal

Tersangka Baru Dalam Kasus Suap di PT Garuda Indonesia

(Sumber: mediaindonesia.com) KPK menetapkan status tersangka terhadap Direktur Teknik dan Pengelolaan Armada PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Hadinoto Soedigno . Ia terjerat kasus suap pengadaan pesawat dan mesin pesawat di perusahaan dirgantara berpelat merah tersebut. Penetapan tersangka ini seiring dengan penyidikan baru kasus suap pengadaan mesin pesawat di PT Garuda , dimana KPK juga meningkatkan status terhadap Emirsyah Satar dan Soetikno Soedardjo sebagai tersangka pencucian uang. "KPK melakukan penyidikan dengan menetapkan tersangka atas HDS ( Hadinoto Soedigno ) Direktur Teknik dan Pengelolaan Armada PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk 2007-2012," ujar Wakil Ketua KPK, Laode M Syarif, Rabu (7/8). Hadinoto Soedigno (Sumber: merahputih.com) Penetapan tersangka atas Hadinoto  dilakukan setelah KPK menemukan 2 alat bukti yang cukup, sehingga penanganan perkara ditingkatkan ke penyidikan. Beneficial Owner Connaught International Pte Ltd ,

Wilayah Gage Diperluas, Bagi Motor Tidak Berlaku

(Sumber: kompas.com) Perluasan zona pemberlakuan sistem ganjil genap (gage) disosialisasikan Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya. Pemberlakuan  Ganjil-Genap  tidak berlaku pada kendaraan roda 2.  Kepala Dinas Perhubungan, Syafrin Liputo, menerangkan ketetapan itu sesuai dengan Instruksi Gubernur Nomor 66 Tahun 2019. "Untuk kendaraan sepeda motor tidak diberlakukan. Demikian juga dengan kendaraan listrik," ujar Syafrin di Balairung, Rabu (7/8). Pelaksanaan tahap sosialisasi dimulai pada 7 Agustus sampai 8 September. Selanjutnya Ganjil-Genap akan mulai berlaku pada 9 September 2019. "Berdasarkan evaluasi, kami menambah perluasan wilayah ganjil genap," jelas Syafrin. Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, saat memberikan keterangan terkait perluasan wilayah Ganjil-Genap di Balai Kota (Sumber: akurat.co) Untuk waktu penetapan akan dilaksanakan sama seperti periode pertama. Tetapi ada evaluasi pada sesi sor

Eksklusif, Oppo K3 Hadir di Indonesia

Oppo K3 (Sumber: kimovil.com) Oppo Indonesia resmi meluncurkan ponsel terbaru mereka yang diklaim sebagai ponsel ekslusif yakni Oppo K3 . Peluncuran dilakukan pada hari Rabu (7/8). Dikatakan ekslusif karena Oppo K3 dijual dalam jumlah perangkat yang terbatas dan hanya tersebar di 4 negara yakni di India, Thailand, Vietnam, dan Indonesia. Mengusung tagline ' Explore the Possibility ' yang berarti menjelajahi segala kemungkinan, Oppo K3 hadir untuk menyasar generasi muda yang kreatif, aktif serta inovatif. Dalam peluncuran pertamanya, Oppo K3 dijual hanya dengan sistem online ( Special Online Edition ) melalui platform e-commerce yang sudah bekerja sama dengan Oppo yakni Lazada. K3 merupakan produk kedua dari Oppo yang dijual khusus secara online setelah mereka melakukan penjualan Oppo F11 Special Online Edition yang dinilai sangat baik angka penjualannya di Indonesia. Hal tersebut yang menjadikan alasan dari Oppo mengizinkan produk terbarunya ini,

DPR Sesalkan Tidak Bisa Bertemu Perwakilan BUMN Terkait Blackout Listrik

(Sumber: klikpositif.com) Kasus blackout sistem jaringan ketenagalistrikan Jawa-Bali membuat gerah penghuni parlemen. Kemarin, Komisi VII DPR  meski dalam kondisi reses, tetap mengupayakan untuk memanggil direksi PLN demi mendapatkan penjelasan mengenai penyebab utama terjadinya blackout . Tak mau kalah, pihak Komisi VI DPR pun berusaha memanggil Kementerian BUMN untuk menjelaskan terkait dengan masalah manajemen di PT PLN. Pasalnya, Komisi VI DPR mempertanyakan keseriusan pihak kementerian dalam menyelesaikan kemelut di PLN . Sebab, pasca Direktur Utama PT PLN ,   Sofyan Basyir dijadikan tersangka, perusahaan pelat merah itu telah 2 kali berganti Plt Dirut. Namun belum menetapkan Direktur Utama Definitif. (Sumber: pln.co.id) Anggota Komisi VI DPR , Dito Ganinduto, mengatakan pihaknya sudah berkali-kali memanggil Kementerian BUMN untuk bersama-sama mencari solusi dari masalah tersebut. Namun, belum ada respon dari pihak Kementerian BUMN lantaran beberapa pi

Putusan Pengadilan Jatuhkan Vonis Kasus Korupsi di Kemenag

Susana sidang Tipikor Muafaq Wirahadi di Jakarta Pusat (Sumber: akurat.co) Majelis hakim pengadilan Tipikor , Jakarta menjatuhkan vonis kepada Kepala Kantor Kementerian Agama ( Kemenag ) Kabupaten Gresik, Muafaq Wirahadi dengan hukuman pidana penjara 1 tahun 6 bulan. Putusan ini lebih rendah dari tuntutan jaksa KPK yang menuntut hakim memvonis penyuap mantan Ketum PPP, Romahurmuziy  ( Rommy ) dengan hukuman 2 tahun penjara. "Mengadili, menyatakan terbukti secara sah, menjatuhkan Muafaq Wirahadi di hukum 1 tahun dan 6 bulan penjara," ujar Ketua Majelis Hakim, Hariono membacakan amar putusan di PN Tipikor Jakarta, Rabu (7/8). Selain pidana penjara, Majelis juga menjatuhkan denda kepada Muafaq sebesar Rp 100 juta subsidair 3 bulan kurungan. Dalam pertimbangannya, untuk hal yang memberatkan; Muafaq disebut tidak mendukung pemerintah dalam upaya pemberantasan korupsi. Muafaq dengan sengaja memberikan suap untuk dapat menduduki jabatan Kakanwil Kemenag Kabup

Tips Make Up Daily Natural Ala Vivi Thalib

(Sumber: staticflickr.com) Saat ini, tren make up cenderung lebih natural , tidak medok dan tidak menggunakan banyak warna. Sehingga terlihat seperti hanya menggunakan skincare saja. Jika kamu suka dengan tren make up tersebut, Make Up Artist , Vivi Thalib memberikan tips menggunakan make up daily  yang natural. Hal pertama yang perlu dilakukan sebelum mengaplikasikan make up ke wajah adalah, kamu harus terlebih dahulu membersihkan wajah dengan toner atau micelar water . Kemudian, oles dengan skincare rutin. Kedua, siapkan cushion 2 warna; terang dan gelap. Mengapa? Warna gelap untuk meng- cover seluruh wajah. Sedangkan warna terang fungsinya untuk meng- highlight warna sebelumnya. "Kalau warna gelap kan bisa sekaligus untuk shading . Jadi, nggak perlu pakai contour lagi," jelasnya. Setelah wajah ter- cover oleh cushion , aplikasikan bedak pada wajah, pakai 2 warna lagi. Warna terang dan gelap. Fungsinya sama seperti cushion . (Sumber: ak

Penelitian Baru untuk Melacak Tekanan Darah Lewat Smartphone

(Sumber: digitaltrends.com) Sebuah tim peneliti asal Kanada dan Tiongkok tengah mengerjakan cara baru untuk melacak tekanan darah seseorang. Tim yang berbasis dari Universitas Toronto dan Rumah Sakit Afiliasi, Hangzhou Normal University , baru saja mendapatkan konsep yang memungkinkan pengguna smartphone melacak tekanan darah . Kang Lee, seorang psikolog sekaligus penulis makalah Universitas Toronto mengatakan, para peneliti akan menggunakan teknologi canggih. "Kami menggunakan teknologi yang disebut pencitraan optik transdermal ," ujar Kang Lee, dilansir The Next Web (7/8). Para peneliti memiliki ide pengecekan tekanan darah yang dipancarkan kamera smartphone untuk mendeteksi protein saat cahaya tersebut memantul pada kulit. Dengan menggunakan algoritma pembelajaran mesin, tim dinilai dapat menerjemahkan pengukuran tersebut menjadi bacaan tekanan darah dan diklaim akurat hingga 95%. Sumber: akurat.co

PBNU: Mari Shalat gaib, Membacakan Yasin dan Tahlilan untuk Mbah Moen

KH. Maimun Zubair (Sumber: kumparan.com) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ( PBNU ) menginstruksikan kepada seluruh pengurus wilayah, cabang, lembaga dan badan otonom, serta asosiasi pesantren di bawah Rabithah Ma'ahid Islamiyah (RMI)-NU untuk melaksanakan shalat gaib, pembacaan Yasin dan tahlilan untuk almarhum KH. Maimun Zubair . Dalam surat berkop PBNU yang beredar, PBNU juga menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya KH. Maimun Zubair yang akrab disapa Mbah Moen itu. " PBNU dengan ini menginstruksikan kepada seluruh pengurus wilayah, cabang, lembaga, badan otonom NU dan pondok pesantren di semua tingkatan untuk menyelenggarakan shalat gaib, pembacaan Yasin dan tahlilan untuk almarhum," tulis surat tersebut. (Sumber: kompas.com) Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua Umum, Said Aqil Siroj; Sekjen, Helmy Faishal Zaini; Pejabat Rais Aam, Miftachul Akhyar; dan Khatib Aam PBNU , Yahya Cholil Staquf. Seperti diketahui, Mbah Moen wafa

Trump Perintahkan Penerapan Embargo Ekonomi Pada Venezuela

(Sumber: ytimg.com) Presiden Amerika Serikat, Donald Trump , menandatangani perintah eksekutif penerapan embargo ekonomi pada Venezuela . Langkah ini merupakan yang terbaru dilakukan Trump pada pemerintahan Presiden Venezuela , Nicolas Maduro. Perintah yang ditandatangani itu membekukan semua aset pemerintah Venezuela di AS dan melarang transaksi dengan otoritasnya. Dilansir Al Jazeera , hal itu menyoroti berlanjutnya perebutan kekuasaan oleh Nicolas Maduro dan orang-orang terkait dengannya, serta berbagai pelanggaran HAM. Berbagai sanksi sebelumnya hanya menargetkan industri minyak Venezuela yang menjadi sumber utama pendapatan ekspor negara itu. Presiden Venezuela, Nicolas Maduro (Sumber: fortunedotcom) “Perintah ini berlaku pada semua properti dan kepentingan dalam properti Pemerintah Venezuela yang ada di AS, yang ada setelahnya di AS, atau apa yang ada atau ada setelahnya yang dimiliki atau dikontrol oleh orang AS mana pun,” papar isi perintah Trump terse

Tidak Penuhi Janji, Walikota di Meksiko Diarak Memakai Baju Wanita

Wali Kota Javier Sebastian Jimenez Santiz dan Komisaris Luis Ton diarak keliling Kota Huixtan dalam balutan baju perempuan (Sumber: Oddity Central) Bukan lagi rahasia jika para politisi selalu melontarkan janji-janji manis selama masa kampanye . Namun, sebagian besar warga jarang menagihnya setelah para politisi itu terpilih. Tapi lain halnya dengan warga di sebuah kota kecil di Meksiko . Mereka tak segan memberi pelajaran kepada wali kotanya agar tak lagi ingkar janji. Dilansir dari Oddity Central , Javier Sebastian Jimenez Santiz memenangkan pemilihan wali kota Huixtan dengan berjanji akan meningkatkan sistem perairan lokal. Namun, ia gagal memenuhi harapan para pendukungnya. Tak disangka, warga tidak 'memaafkannya' begitu saja. Mereka menyerbu kantor wali kota. Santiz dan komisaris kota, Luis Ton, dipaksa memakai baju wanita. Mau tak mau, Santiz memakai rok panjang hitam dengan baju atasan berenda bercorak bunga-bunga. Sementara itu, Ton memakai daster pin

Cara Memilih Warna Lipstik Supaya Pas Sama Kamu!

(Sumber: amazonaws.com) Di zaman sekarang ini, warna lipstik yang dihadirkan oleh beragam merek kecantikan telah begitu banyak pilihan. Tapi, hal ini mungkin membuat tidak sedikit wanita kebingungan. Memilih warna lipstik yang tepat dan tampak sesuai pada diri seseorang bukanlah hal mudah. Hal ini mungkin menjadi salah satu alasan cukup banyak perempuan menjadi tidak percaya diri saat memakai lipstik dengan warna yang anti mainstream . Lalu bagaimana cara mencocokannya? Senior Product Manager Loreal Indonesia, Chaerun Nisa Putri, memberikan solusinya. "Untuk cocok-cocokan warna lipstik ke diri seseorang, itu lebih enak disambungkan dengan warna skin tone orang tersebut," ungkapnya. (Sumber: googleapis.com) Skin tone sendiri terbagi dalam 3 kategori. Yakni: cool skin tone (warna nadi mengarah ke biru atau ungu), warm skin tone (warna nadi cenderung hijau), neutral undertone (warna nadi netral). "Kalau misalkan orang itu puny

Listrik Mati Massal, Jokowi Sambangi Kantor Pusat PLN

(Sumber: tstatic.net) Insiden padamnya listrik PLN di sejumlah wilayah Jabodetabek  hingga Jawa Barat dalam waktu yang cukup lama pada hari Minggu (4/8) menyita perhatian dari berbagai kalangan. Pasalnya, kelalaian PLN membuat ibu kota lumpuh untuk beberapa waktu. Tak ayal pembicaraan mengenai listrik padam  memuncaki ruang-ruang pembicaraan di media sosial. Selang sehari sesudah insiden mati listrik itu,  Presiden Jokowi pun menyambangi kantor pusat PLN di Kawasan Blok M. Jokowi menolak menjelaskan maksud kedatangannya itu   kepada media. Plt Direktur Utama PT PLN Persero, Sripeni Inten Cahyani, menyatakan Jokowi meminta PLN segera melakukan recovery system ketenagalistrikan khususnya di Jawa Barat dan DKI Jakarta. "Presiden minta PLN melakukan  recovery system  ketenagalistrikan," katanya. Jokowi bersama para menteri dan pemangku kepentingan membicarakan pemadaman listrik massal pada hari Minggu (4/7) (Sumber: detik.com) Kendati tidak berse

Kata Ahli Soal Kualitas Udara Jakarta

(Sumber: liputan6.com) Menurut data AirVisual sampai pada akhir Juli 2019, Air Quality Index ( AQI ) Jakarta mencapai angka 184 atau termasuk dalam golongan tidak sehat (151-200).  Oleh karena itu, Jakarta dinobatkan sebagai kota yang memiliki polusi terparah . Tapi ternyata, tidak setiap hari Jakarta memiliki AQI yang tidak sehat. Ada waktu terbaik kota ini memiliki kualitas udara yang bagus. Makanya, dari masyarakat pun juga perlu tahu beberapa variasi kualitas udara di daerah masing-masing. Dr. dr. Agus Dwi Susanto, Sp. P(K), Ketua Departemen Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, menjelaskan, kualitas udara dibagi menjadi 3 variasi. Menurutnya, setiap hari kualitasnya pasti berbeda-beda. "Jangan terpaku bahwa kualitas udara tidak pernah berubah dan tergantung indeks," katanya. Perlu diketahui, angka 0 sampai 50 merupakan udara dengan kualitas sehat. Kemudian, angka 50 sampai 100 menunjukkan kualitas udara s

KRL Menggratiskan Tarif Kereta Selama Seminggu!

Sejumlah penumpang KRL Commuter Line terpaksa berjalan kaki menuju Stasiun Bojong Gede, Bogor, Minggu (4/8) (Sumber: liputan6.com) KRL menggratiskan tarif selama seminggu penuh sebagai akibat dari listrik padam serentak ( black out ) yang mengganggu operasional dan mobilitas masyarakat sejak Minggu (4/8) siang. "KRL juga (gratis) 100% sampai 7 hari ke depan," ujar Vice President Public Relations PT KAI, Edy Kuswoyo. Saat dikonfirmasi, Vice President Corporate Communications PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), Anne Purba membenarkan adanya pembebasan tarif bagi penumpang hingga 11 Agustus 2019. "Kami berlakukan refund sampai 11 Agustus di semua stasiun selama jam pelayanan stasiun," katanya. Sejumlah penumpang saat menunggu perjalanan kereta Commuter Line di Stasiun Kebayoran, Minggu (4/8) (Sumber: akurat.co) Layanan KRL Commuter Line pada pukul 04:00 WIB Senin (5/8) pagi telah kembali normal sepenuhnya setelah terganggu akibat pad

Nama Basaria Panjaitan Tak Masuk Daftar Lolos Capim KPK

(Sumber: buktipers.com) Wakil Ketua KPK, Basaria Panjaitan , dinyatakan tidak lolos dalam proses seleksi calon pimpinan   ( capim ) KPK jilid V. Namanya tak tertulis dalam daftar peserta seleksi yang dinyatakan lolos dalam tes psikolog. "Yang dinyatakan lulus tes psikologi capim KPK sebanyak 40 orang," ujar Ketua Pansel Capim KPK , Yenti Garnasih. Berbeda dengan nasib rekan lainnya dari KPK. Mereka adalah 2 Wakil Ketua KPK yaitu Alexander Marwata dan Laode M Syarif; kemudian Direktur Pembinaan Jaringan Kerja dan Antar Komisi dan Instansi KPK, Sujanarko; serta Direktur Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat KPK Giri Suprapdiono; dinyatakan lolos seleksi. Basaria Panjaitan (Sumber: detak.co) Para peserta yang lolos akan mengikuti seleksi tahap berikutnya yaitu profile assessment pada Kamis dan Jumat pekan ini (8-9 Agustus 2019). Seleksi lanjutan itu akan digelar di Lemhanas, Jakarta Pusat. "Peserta yang tidak hadir dinyatakan gugur," kata Y