(Sumber: akurat.co) Tudingan keras datang kepada Komisi Perlindungan Anak Indonesia ( KPAI ) yang dianggap 'diam' dalam demonstrasi yang melibatkan pelajar dari berbagai daerah. Sikap mereka dianggap tidak sekeras seperti saat mengecam audisi beasiswa bulu tangkis Djarum Foundation . Namun hal itu dibantah oleh Komisioner KPAI Bidang Pendidikan, Retno Listyarti. Ia mengatakan, dirinya terjun langsung ke lapangan saat demonstrasi berlangsung. Pada malam tanggal 25 dan 30 September, Retno turun langsung demi melihat kondisi demonstrasi yang berujung ricuh dengan aparat. Hal itu ia lakukan setelah mendapatkan laporan bahwa di belakang gedung DPR RI, Palmerah dan Slipi; kondisi aksi sudah rusuh. “Saat menerima pengaduan masyarakat tersebut, posisi saya masih di kantor KPAI . Saya mencoba menelepon 112 dan 119. Meskipun sulit karena sepertinya sibuk, namun akhirnya terhubung juga dan mendapat penjelasan bahwa ambulans Pemprov DKI Jakarta sudah berada di sekit