Langsung ke konten utama

Bayi Punya Wangi Khas yang Menenangkan, Bisa Hilangkan Stres

(Sumber: hellosehat.com)

Sering mencium bayi dilakukan karena ada wangi khas bayi yang bersifat menenangkan.

Dilansir dari Neuroscience, rasa menenangkan tersebut bukanlah mitos atau hanya perasaan saja. Sekelompok ilmuwan Jepang membuktikan hal tersebut.

Para peneliti menyebutkan bahwa terdapat sebuah wangi khas yang diproduksi oleh bayi baru lahir dan hal tersebut memegang peranan penting bagi kedekatan bayi dan orangtuanya.

Para peneliti ini mencakup profesor dan ilmuwan dari Iwate Univesity, Tsukuba University, dan Kobe University. Penelitian melihat aspek kimia dan psikologis yang ditimbulkan oleh wangi yang dihasilkan oleh kepala bayi baru lahir.

(Sumber: Google)

Dengan adanya penelitian ini, diketahui bahwa wangi khas tersebut dihasilkan oleh bayi untuk menarik perhatian orang di sekelilingnya. Wangi yang terdapat pada ubun-ubun bayi juga bisa menghilangkan stres dan menguatkan ikatan batin antara bayi dengan orangtua.

Temuan unik lainnya adalah wangi yang dihasilkan oleh tiap bayi berbeda. Hal ini mempertegas studi bahwa tiap anak memiliki karakteristik dan sifat masing-masing yang terbukti lewat wangi berbeda.

Para peneliti melihat adanya potensi untuk mengembangkan studi lebih lanjut mengenai wangi bayi ini serta kontribusinya terhadap kedekatan bayi dengan orangtua serta komunikasi non-verbal.


Sumber: akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?

Pasca Kebakaran, Pelabuhan Muara Baru Seperti Kota Mati