Langsung ke konten utama

Jerman Lakukan Uji Coba Jalan Raya Listrik

Truk hybrid melintasi jalan raya listrik di Jerman (Sumber: AFP)

Jerman melakukan uji coba penerapan teknologi jalan raya listrik untuk mendorong ekosistem truk ramah lingkungan di negaranya.

Melansir Engadget, Minggu (12/5), Jerman mengadopsi sistem bernama EHighway dan diterapkan di jalan tol sepanjang 3,1 mil yang menghubungkan wilayah Frankfurt dan Darmstadt, Jerman.

Uji coba EHighway tersebut dilakukan pada kondisi lalu lintas biasa dimana truk hybrid listrik-diesel akan melintasi tol dengan tenaga dari kabel dan tidak menggunakan mesin pembakaran.

Sebelumnya, Jerman juga telah melakukan uji coba EHighway ketika kondisi lalu lintas sepi pada malam hari dan juga di lokasi lapangan terbang militer yang sudah tidak terpakai.

Sebagai informasi, EHighway pertama kali diluncurkan di Swedia pada 2016. Truk akan dipasangkan alat bernama pantographs yang menempel dengan kabel untuk menarik aliran listrik sebagai tenaga penggerak.

Penerapan sistem tersebut diharapkan dapat mengurangi jumlah polusi yang disebabkan oleh emisi dari truk, sekaligus mendorong terciptanya transportasi yang ramah lingkungan.


Sumber: akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Yuk Berkunjung ke Danau Cantik dari Ternate, Danau Ngade

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?