Langsung ke konten utama

Kenali Gejala dan Faktor Hamil Kosong

(Sumber: detik.com)

Artis Sandra Dewi pernah mengalami hamil kosong, yaitu kondisi kehamilan dengan kantong tanpa terisi embrio. 

Hamil kosong ia alami sebelum mengandung anak pertamanya. Ia sempat khawatir karena takut kejadian itu terulang saat mengandung anak pertamanya dan perasaan itu juga kerap terlintas saat kehamilan anak kedua yang kini sudah masuk trimester akhir, 8 bulan. 

dr. Ardiansjah Dara SpOG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan dari RS Jakarta, menilai, risiko terjadinya hamil kosong bisa dikarenakan akibat faktor usia. Semakin tua umur seseorang, tingkat risiko perkembangan janin tentu berpengaruh.

(Sumber: doktersehat.com)

"Karena hamilnya tua, bisa jadi. Di usia ibu 35 tahun, peluang risiko perkembangan janin semakin meningkat, bahkan anak bisa menjadi down syndrom," katanya.

Beberapa gejala yang biasa dialami ibu hamil yang mengalami hamil kosong seperti mual-mual pada 6 minggu hingga 2 bulan kehamilan.

"Gejalanya sama seperti ibu hamil lainya. Untuk waktu itu sekitar 6 minggu sampai 2 bulan," lanjutnya.

Karena gejala dan tanda yang tak jauh berbeda dengan kehamilan pada umumnya, bumil disarankan selalu rutin memeriksakan kehamilannya pada dokter kendungan. Hal itu dimaksudkan agar segala sesuatu yang tak diinginkan dapat diketahui lebih dini dan bisa diambil tindakan medis secara cepat.


Sumber: akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Yuk Berkunjung ke Danau Cantik dari Ternate, Danau Ngade

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?