Langsung ke konten utama

Para Buruh Sampaikan 5 Maklumat di Hari Buruh Internasional

Ribuan buruh yang menyampaikan 5 maklumat pada penguasa (Sumber: liputan6.com)

Ratusan massa dari berbagai serikat buruh berkumpul di kawasan Monas. Mereka akan melakukan long march dari Monas menuju Senayan untuk berkumpul bersama ribuan buruh lainnya. Mereka menggelar peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh pada 1 Mei.

Sambil menunggu buruh yang lain untuk berkumpul di sekitar Monas hingga patung Kuda, para buruh menggelar berbagai orasi dan membacakan tuntutan mereka.

Namun ada yang berbeda dan menarik perhatian massa yang datang. Di tengah ratusan buruh ini terlihat 4 orang wanita yang menyampaikan tuntutan dengan cara yang unik. Mereka berdandan mengenakan pakaian tradisional, kebaya lusuh dan kain yang juga sudah lusuh.

Mereka juga mengenakan caping atau topi petani sambil membawa bakul yang dianyam dari rotan. Keempat wanita paruh baya ini sedang berperan sebagai petani.

Keempat wanita ini merupakan anggota Federasi Serikat Pekerja Aneka Sektor (FSPASI), mereka datang dari kawasan Bandung Jawa Barat untuk bergabung dengan ribuan buruh lainnya memperingati May Day di Ibu Kota.

Ratusan massa dari berbagai serikat buruh berkumpul di kawasan Monas (Sumber: akurat.co)

Pakaian petani ini mengisyaratkan ketimpangan sosial yang diklaim masih sangat kental terasa di kalangan buruh.

"Ini menggambarkan masih tak sejahteranya buruh kita. Upah minim, sementara harga kebutuhan mahal," kata salah satu dari mereka.

Adapun tema yang akan diangkat dalam May Day tahun ini adalah "Kesejahteraan Buruh dan Demokrasi Jujur Damai".

Sedangkan isu yang akan disuarakan adalah sebagai berikut:
1. Tolak Upah Murah – Cabut PP 78/2015 – Naikkan Komponen KHL Menjadi 84 Item.
2. Hapus Outsourcing dan Pemagangan yang Berkedok Outsourcing.
3. Tingkatkan Manfaat Jaminan Kesehatan dan Jaminan Pensiun.
4. Turunkan Tarif Dasar Listrik dan Harga Sembako.
5. Tingkatkan Kesejahteraan dan Pendapatan Guru dan Tenaga Honorer serta Pengemudi Ojek Online.


Sumber: akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ahok Bakal Jadi Ketua Tim Ibukota Baru, Kominfo: Itu Hoaks

Yuk Berkunjung ke Danau Cantik dari Ternate, Danau Ngade

Adakah Hubungan Alis dengan Kepribadian Seseorang?